Sosok.ID - Wanita mana yang tak ingin menikah dengan pria kaya raya.
Banyak wanita berpikir, menikah dengan pria kaya adalah satu-satunya cara naik level jadi orang kaya.
Hal itu lah yang menjadi tujuan wanita 22 tahun bernama Kanval ini.
Terlahir di kawasan kumuh di Punjab,Pakistan, membuat wanita ini berpikirmenikahadalah jalan satu-satunya untuk keluar dari jerat kemiskinan.
Kanval begitu berbunga-bunga saat mengenal seorang pria Tiongkok bernama Zhang Shucan (33) yang datang ke daerahnya.
Kepada Kanval, Zhang Suchan mengaku sebagai petani kaya raya di tempat asalnya.
Walaupun terhalang bahasa, keduanya tak kesulitan berkomunikasi karena dibantu oleh alat penerjemah.
Lama-lama, benih-benih cinta timbul di dalam benak masing-masing.
Sampai akhirnya, mereka memutuskan untuk menikah.
Melansir dari China Press via Intisari Online pada Selasa (8/3/2022), pernikahan mereka digelar pada Februari tahun 2019 lalu.
Sah menjadi istri Zhang Cuan, Kanval pun girang bukan main.
Sebab akhirnya ia bisa keluar dari rumahnya yang kumuh dan memulai hidup baru bersama suaminya yang kaya raya.
Setidaknya itu yang ada di benak Kanval sebelum akhirnya ia dibawa naik pesawat dan naik mobil selama empat jam dari provinsi Henan dan akhirnya sampai di desa Dongzhang, Provinsi Shadong, Tiongkok.
Itu adalah tempat dimana Zhang Cuan tinggal.
Alangkah terkejutnya Kanval saat melihat rumah suaminya yang mengaku kaya raya itu.
Ternyata rumah Zhang Cuan tak jauh berbeda dengan kediaman Kanval.
Bahkan, tempat tinggal Zhang Cuan lebih parah karena tidak ada toilet yang berfungsi dengan baik.
Ternyata Zhang Cuan hanyalah petani biasa yang memiliki peternakan bebek kecil.
Tak hanya itu, Zhang Cuan ternyata juga bukan seorang muslim seperti yang ia katakan pada Kanval.
Sadar telah dibohongi, Kanval pun langsung menceraikan suaminya.
(*)