Follow Us

Terlengkap! Ide Arti Nama Bayi Laki-laki Islami Huruf L, Bermakna Kebaikan hingga Panji Agama

Rifka Amalia - Sabtu, 03 September 2022 | 13:06
Ide arti nama bayi laki-laki Islami awalan huruf L sebagai rekomendasi jika Ayah dan Bunda sedang mencari nama untuk buah hati.
Pixabay

Ide arti nama bayi laki-laki Islami awalan huruf L sebagai rekomendasi jika Ayah dan Bunda sedang mencari nama untuk buah hati.

Sosok.ID - Ide arti nama bayi laki-laki Islami awalan huruf L sebagai rekomendasi jika Ayah dan Bunda sedang mencari nama untuk buah hati.

Ada banyak sekali arti nama bayi Islami yang dapat dijadikan sebagai rekomendasi, salah satunya untuk bayi laki-laki dengan inisial huruf L.

Sebagian Islam meyakini bahwa orang tua harus memberikan arti nama bayi yang Indah untuk buah hati, sebab kelak pada hari kiamat nama kita akan dipanggil.

“Sesungguhnya kalian akan dipanggil pada hari kiamat dengan nama kalian dan nama bapak-bapak kalian. Maka baguskanlah nama-nama kalian.” [HR. Abu Dawud & Al-Baihaqi, Sebagian ulama menilai sanadnya munqathi’, Sebagian menilai sanadnya jayyid].

Adapun, berikut ide nama bayi laki-laki Islami awalan huruf L sebagai inspirasi pemberian nama untuk buah hati:

  1. Laabid artinya singa
  2. Labib artinya Sehat akal, memiliki daya nalar yang kuat
  3. Labid artinya teman yang hebat
  4. Labis artinya pelindung
  5. Lahin artinya cerdik, pandai
  6. Laith artinya Singa
  7. Lajlaj artinya salah satu sahabat Rosulullah.
  8. Lamaan artinya kecerahan.
  9. Lamya artinya berkilau; memancar
  10. Latif artinya Halus, lembut
  11. Lateef artinya menyenangkan.
  12. Lami artinya Mengkilat
  13. Latif artinya Misterius, halus
  14. Lathif artinya Lemah lembut
  15. Layzal artinya nama lain milik Allah SWT yang berarti abadi atau tidak dapat mati
  16. Layyin artinya lembut, halus
  17. Lazuardi artinya kaki langit.
  18. Liam artinya pelindung yang tegas
  19. Liban artinya Sukses, mempesona
  20. Lihaf artinya yang menghangatkan kain, selimut
  21. Liqayat artinya Pantas, berguna
  22. Liwauddin artinya panji agama.
  23. Liyaqat artinya Layak, pantas
  24. Lotfallah artinya kebaikan dari Allah SWT
  25. Lotfi artinya seseorang yang lembut hatinya
  26. Lu’ay artinya laki-laki berani yang teguh hatinya
  27. Lubaib artinya seorang laki-laki yang berjiwa murni
  28. Luham artinya hebat
  29. Lutfi artinya Baik, ramah, lembut
  30. Lutfallah artinya kebaikan Allah SWT
  31. Lutfullah artinya kebaikan hati Tuhan
  32. Luth artinya nama Nabi.
  33. Luthfi artinya Rahmat, kebaikan
  34. Luthf artinya Karunia, kenikmatan
  35. Luthfan artinya Lemah lembut
  36. Lukman artinya Nabi lukman, jalan terang, bijaksana.
  37. Lukas artinya cahaya.
  38. Luqman artinya Sebuah jalan kebenaran yang terang benderang
  39. Luzman artinya Artinya tetap
(*)

Baca Juga: Ide 25 Arti Nama Bayi Perempuan Awalan Huruf H Bahasa Arab

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest