Sosok.ID - Di saat masyarakat berloma-lomba menjauhi seseorang yang dicurigai membawa virus corona, warga Tasikmalaya ini justru sebaliknya.
Seolah menantang virus corona, warga justru berkerumun untuk melihat 2 pasien dalam pengawasan (PDP) di RSUD Soekardjo Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Melansir dari Kompas.com, mereka dengan santai melihat sambil mengabadikan momen saat 2 PDP tersebut hendak menuju ruang isolasi khusus pada Jumat (20/3/2020) pagi.
Tanpa menggunakan alat perlindungan diri (APD) puluhan warga itu tak takut untuk mendekat.
Kontras dengan petugas medis yang menggunakan APD lengkap, para warga hanya mengandalkan kedua telapak tangannya untuk menutup mulut dan hidungnya.
"Ini pasien corona, lihat itu dibawa pakai pakaian seperti itu," kata salah seorang warga, seperti dikutip Sosok.ID dari Kompas.com.
Diketahui, ruang isolasi virus corona di RSUD Soekardjo Kota Tasikmalaya sendiri selalu dipenuhi oleh keluarga pasien.
Mereka seolah tak memiliki kekhawatiran untuk mendekat ke pasien yang dibawa ke ruang yang terletak di samping instalasi gawat darurat itu (IGD).
Video rekaman yang mengabadikan momen pemindahan PDP k ruang isolasis tersebut kemudian menyebar dengan cepat di media sosial.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Uus Supangat mengatakan, pihaknya akan memberikan sosialisasi kepada warga.