Profesor tersebut juga menyebutkan bahwa lonjakan lalu lintas di sekitar RS sejalan dengan meningkatnya pencarian melalui internet.
Walaupun begitu, dia mengakui bahwa hal itu tidak bisa dibuktikan.
Penelitian yang dilakukannya ini juga menjadi data penting terbaru terkait misteri asal usul corona.
“Sesuatu terjadi pada Oktober."
"Terlihat jelas ada gangguan sosial yang terjadi sebelum akhirnya diidentifikasi sebagai permulaan dari pandemi virus corona,” kata Brownstein.
Penelitian dilakukan selama lebih dari satu bulan oleh Brownstein dan tim, termasuk peneliti dari Boston University dan Boston Children's Hospital.
Mereka mengamati bermacam-macam tanda jejak kapan pemerintah mulai memberlakukan protokol kesehatan yang begitu ketat terhadap warga di Provinsi Hubei.
Logika peneliti bermula dari penyakit pernapasan yang dialami.
Hal ini mempunyai dampak pada perilaku di komunitas yang menjadi tempat penyebarannya.
Dengan begitu, gambar yang memperlihatkan pola perilaku tersebut dapat menguraikan peristiwa yang sedang terjadi.