Sosok.ID - Sejak Joko Widodo (Jokowi)menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia, tak hanya sang orang nomor satu yang menjadi sorotan.
Bahkan keluarga Jokowi pun sering mencuri perhatian khalayak termasuk putra-putranya.
Salah satunya sosok putra sulung Jokowi yang kini mengikuti jejak sang ayah terjun ke dunia politik, Gibran Rakabuming.
Bukan tanpa alasan, menjadi putra dari orang nomor satu di Negeri ini memang menjadi daya tarik tersendiri hingga membuat Gibranmenjadi sorotan.
Tak sampai di situ saja, selain karena saat ini menjabat sebagai pimpinan daerah, Gibranpun sering dikaitkan dengan jalan politik Jokowi.
Termasuk saat munculnya isu mengenai perpanjangan masa jabatan Jokowi sebagai Presiden.
Tak jarang Gibran ditanya soal pendapat mengenai isu perpanjangan jabatan Presiden yang ditujukan pada sang ayah.
Namun baru-baru ini jawaban cukup mengejutkan dibeberkan Gibran saat kembali disinggung soal isu perpanjangan masa jabatan Presiden.
Meski secara terang-terangan ia mengungkapkan ketidaksetujuan mengenai isu tersebut, Gibran kini menambahkan isyarat yang dilakukan oleh sang ibunda.
Dalam pengakuannya, Gibran menyebut sosok Iriana Jokowi telah melakukan hal tak terduga sebagai isyarat sang ayah tak menyetujui untuk penambahan masa jabatan sebagai Presiden.
Wali Kota Solo sekaligus putra sulung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak setuju masa jabatan presiden diperpanjang menjadi tiga periode.
Gibran mengatakan, pihaknya menaati konstitusi bahwa masa jabatan presiden dua periode.