Sosok.ID - Di tengah prestasi PSM Makassar sebagai pemuncak klasemen BRI Liga 1 2022/2023, sosok pemain yang tak boleh lepas dari pandangan adalah sang kapten, Wiljan Pluim.
Tanpa Wiljam Pluim, PSM Makassar belum tentu bisa bermain begitu apik hingga mampu menjadi pemuncak klasemen BRI Liga 1 2022/2023 sementara ini.
Ya, peran pemain dengan tinggi 194 centimeter di lini tengah PSM Makassar memang tak bisa diragukan lagi.
Di musim ini saja, sejumlah prestasi telah ditorehkan oleh pemain asal Belanda tersebut.
Meski berusia 34 tahun, kemampuan olah bola Wiljan Pluim agaknya masih belum.
Bahkan kecerdasan Pluim dalam membaca situasi pertandingan pun masih tajam.
Terbukti saat bertemu dengan Persib Bandung, Pluim mampu membantu PSM Makassar menaklukkan tim tuan rumah.
Pluim menjadi aktor di balik kemenangan PSM Makassar atas Persib Bandung dengan skor 2-1.
Kemenangan atas Persib di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (14/2/2023) pekan lalu itu cukup berarti bagi PSM Makassar.
PSM Makassar pun mampu memuncaki klasemen BRI Liga 1 melewati Persija Jakarta dan Persib Bandung.
Bahkan konsistensi permainan Wiljan Pluim sampai saat ini membuat PSM semakin menjauhkan jarak poinnya dari Persib dan Persija.
PSM Makassar berada ri puncak klasemen dengan mengantongi 56 poin dalam 26 pertandingan BRI Liga 1 2022/2023.